Oleh : Denta Septian P. (1102415019)
Identitas Game
Nama Game : Sim City Buildlt
Pengembang : Maxis
Penerbit : Electronic Arts
Pencipta : Will Wright
Kategori : Simulasi
Tanggal Rilis : Windows 7 Maret 2013, OS X 29 Agustus 2013
Diperbarui pada : 20 Oktober 2015
Ukuran : 94.42 MB
Review Game
SimCity BuildIt adalah SimCity versi PC yang EA keluarkan khusus untuk pengguna mobile. Bukan, versi ini bukan port dari versi PC yang memang sudah melegenda sejak akhir tahun 1980an sampai 2000. Walaupun dibuat khusus untuk pengguna mobile, tetapi mekanisme yang dipakai masih mirip-mirip seperti SimCity versi PC.
Kamu sendiri akan berperan sebagai seorang gubernur yang bertugas untuk membangun sebuah kota dari yang sepi penduduk menjadi megapolitan. Untuk memenuhi tujuan tersebut, kamu harus mulai membangun semua infrastruktur agar lahan kosong bisa penuh dengan penduduk dan kota yang lengkap. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membangun pabrik agar bisa menghasilkan besi atau kayu yang digunakan untuk membangun perumahan.
Sebelum melangkah terlalu jauh, ada satu peraturan yang harus dipenuhi yaitu semua yang kamu bangun harus menempel dengan jalan. Jadi sebelum kamu bertindak untuk mewujudkan kota yang kamu impikan, jangan lupa untuk membangun jalan terlebih dahulu. Untungnya jalan ini bisa dengan gratis kamu bangun dengan cara swipe di layar membentuk jalur yang kamu kehendaki.
Menjadi seorang gubernur yang mengurusi kota tidaklah semudah yang kamu kira. Sangat banyak urusan yang harus kamu selesaikan agar warga kamu tidak marah-marah. Setelah perumahan jadi dan mulai banyak warga yang tinggal di kota tersebut, kamu harus menyediakan berbagai kebutuhan pokok mereka seperti listrik, air, pemadam kebakaran, taman kota, pengolahan air kotor, dan masih banyak lainnya.
Untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut, tentu saja kamu butuh uang yang tidak sedikit. Lalu bagaimana untuk memperoleh uang? Tenang, ada banyak cara. Salah satunya dengan cara melakukan upgrade perumahan agar lebih besar lagi. Cara lainnya bisa dengan menjual hasil yang dihasilkan pabrik ke pemain lain seperti besi, kayu, plastik, dan lainnya. Atau cara terakhir yaitu dari pajak yang dibayarkan warga kepada kamu. Pajak ini bisa kamu ambil setiap hari dan mekanismenya cukup menarik. Jika warga suka dengan kepemimpinan kamu, maka jumlah pajak yang akan kamu terima akan semakin besar, demikian sebaliknya.
KelebihanSim City Buidlt sangat membantu pemikiran dan strategi tata kota karena pada game ini kita berperan sebagai Gubernur yang sedang membangun kota. Hal tersebut dapat melatih kemampuan kita dalam membangun sebuah kota dan menata tata ruang kota yang baik dan benar. Juga melatih kita untuk memimpin masyarakat dan menyelesaikan masalah yang ada di masyarakat dengan baik.
Kelemahan
Dalam game ini masih ditemui beberapa kelemahan yaitu pada sistem permainan online yang kurang digemari beberapa pecinta game. lalu pada level-level yang lebih tinggi, kamu akan menemukan masalah yang cukup serius dengan IAP jika tidak mau grinding dan sabar menunggu.
Game Sim City Buildlt ini sangat cocok untuk pecinta game yang ingin menjadi pemimpin seperti gubernur ataupun walikota, karena pada game ini kamu dapat berlatih bagaimana memimpin dan membangun sebuah kota dengan baik. namun dengan penggunaan game yang bersifat online maka anda harus mempersiapkan budget anda untuk bermain dalam game ini.
No comments:
Post a Comment