Pages

Powered by Blogger.

Asah Otak dengan Game Edukasi “Cerdas Cermat”

Thursday, October 22, 2015

Penulis : Aris Indro Susanto (arisindro97@gmail.com)



Nama Game              : Cerdas Cermat
Kategori                     : Trivia
Pengembang             : SiswaMedia
Tahun pembuatan     : 7 Desember 2013
Versi                          : 1.38
Diperbarui                  : 10 Agustus 2014
OS                             :  Android versi 2.3 dan lebih tinggi

       Banyak dari kita yang mengisi waktu luang dengan bermain smartphone. Tak bisa dipungkiri bahwa hampir setiap smartphone mempunyai game. Dengan game kita bisa mendapat hiburan. Namun bukan hanya hiburan yang kita bisa dapat dari bermain. Setidaknya kita bisa menambah pengetahuan dari game yang kita mainkan.Salah satu jenis game yang bisa bermanfaat adalah game edukasi. Contoh dari game edukasi yakni game “Cerdas Cermat”. Game ini dikembangkan oleh Siswa Media dan termasuk kategori trivia. Game ini di buat pada tanggal 7 Desember 2013. Game ini bisa di mainkan di platform android. Seperti judul dari game-nya, game ini berisi pertanyaan sesuai kategori yang sudah dikelompokan. Dengan di kelompokan sesuai bidang bisa memudahkan pengguna saat akan memainkan game ini. Game ini dikelompokan dalam beberapa bidang yakni umum, matematika, ipa , ips , teknologi, inggris, sejarah dan lain lain. 

       Setiap kategori juga mempunya tingkat (level) kesulitan yang berbeda.Total ada 23 jenis pertanyaan dengan tingkatan yang berbeda. Tingkat kesulitan di mulai dari 1 sampai 7. Setiap kategori terdiri dari 20 pertanyaan. Pertanyaan yang di ajukan dalam game ini mempunyai 3 pilihan sehingga memudahkan kita. Selain itu progam dalam game ini akan memberi kita nilai dari semua pertanyaan yang kita telah jawab. Dari tingkat kesulitan yang ada, game ini bisa di mainkan untuk anak usia 10 tahun sampai dewasa. Berikut contoh screen shoot dari gamenya.

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 3

    Manfaat yang dapat kita peroleh dari game ini antara lain untuk mengasah pengetahuan kita, menambah ilmu dan juga bisa sebagai hiburan di saat kita sedang bosen. Banyak ilmu yang kita dapat dari game ini, kita bisa mengetahui hal hal baru yang sebelumnya kita tak ketahui. Kita dapat mempunya game ini dengan mudah hanya dengan mendownload dari Google Play Store smartphone yang kita punya. Ukuran dari game ini juga kecil tak sampe 2Mb. Ketika kita bermain game seharusnya kita memperoleh sesuatu yang bermanfaat tak hanya untuk kesenangan semata. 


No comments:

Post a Comment

 

Blogger news

Blogroll

Most Reading